Sejarah POCARI SWEAT ;'-)

8:44 AM


Berawal dari cerita adek gw,
yang pernah berkunjung ke pabrik pembuatan minuman isotonik ini (study tour kampuz dia),
adek gw yang penuh semangat cerita sejarah dari minuman ini ke gw,
benar-benar buat gw penasaran,
karena gw adalah salah satu pengkonsumsi minuman ini.

karena waktu ituh internet di kostan gw belom bayar, jadinya gw belum mencari tau detail ceritanya, karena gw hanya dengar cerita dari adek gw.

kebetulan waktu ituh, di salah satu stasiun tipi swasta,
nyiarin acara sejarah tentang minuman ini.
dari asal-muasal pembuatan dan sampai sukses di jual di pasaran.

Kalian pasti tau minuman isotonik satu ini,
minuman yang sekarang ini bisa di temukan dimana-mana, di supermarket, toko klontongan, penjualan minuman pinggir jalan, pasti ada yang jual minuman isotonik satu ini.

yupz..,'
POCARI SWEAT

"minuman isotonik pengganti ion tubuh"






minuman POCARI SWEAT ini masuk ke indonesia pada tahun 1990, yang mana pertama kali masuk ke indonesia ituh hanya 30.000 kaleng dan di impor dari pabrik POCARI SWEAT yang ada di korea selatan.

tapi gw kali ini bukan cerita tentang awal masuknya POCARI SWEAT di indonesia, tapi bakalan cerita awal pembuatan dari POCARI SWEAT ini sampe sekarang gw bisa temuin minuman ini ketika gw mau alias gw bisa nemuinnya dmn ajah.

OK, kita mulai untuk cerita dimulainya sejarah Pocari sweat.

Sejarah ke 1

bercerita tentang asal-muasal dari dari pembuatan minuman POCARI SWEAT.
yang mana ide awalnya yaitu dari air cairan infus.
gak nyangka khan kl ternyata pocari ituh awalnya dari cairan infus.
dan pencetusnya adalah prof. Rokuro Harima yang bertugas sebagai penanggung jawab pengembangan minuman.

mmm... :D




Sejarah ke 2

proposal minuman dari cairan infus, baru di terima setelah 3 tahun kemudian.
karena Presiden Otsuka Pharmaceutical Akihiko Otsuka merasa saat ituh adalah saat yang tepat. yaitu pada tahun 1976.
prof. Rokuro Harima dan prof. Akihisa Takaichi mendengarkan dan mencatat setiap hal yang diinginkan oleh Presiden mereka tentang minuman kesehatan inovasi terbaru.
dan memulai penelitian.




Sejarah ke 3

pengembangan penelitian terus dilakukan, sudah sampe penemuan zat yang terkandung di dalam minuman ini, tapi rasa yang bermasalah. dari zat yang di temukan ituh menghasilkan rasa yang pahit. tapi minuman yang di kembangkan ini harus memiliki kadar gula di bawah 10 %.
prof. Rokuro Harima terus memberikan dukungan ke prof. Akihisa Takaichi untuk terus mengembangkan minuman Kesehatan ini. ujicoba pengembangan minuman ini sudah mencapai lebih dari 1000 penelitian rasa. dan ujicoba oleh Presiden Otsuka Pharmaceutical Akihiko Otsuka dari sini rasa itu timbul. :D

Presiden Otsuka Pharmaceutical Akihiko Otsuka mulai mengumpulkan direksi untuk membicaran tentang minuman ini, semua direksi menolak karena merasa minuman ini tidak layak dijual karena mempunyai rasa yang aneh. tapi presiden Akihiko Otsuka tetap pada pendiriannya untuk menjual produk minuman kesehatan inovasi baru.
setelah ituh di putuskan untuk memberi nama minuman kesehatan ini dengan nama POCARI SWEAT dimana POCARI=MENYEGARKAN dan SWEAT=KERINGAT




Sejarah ke 4

Pada April 1980 Penjualan POCARI SWEAT dimulai.
team marketing mulai memasukkan ke semua tempat penjualan, walopun hanya 1 kaleng.
Jiro Tanaka kepala team marketing Otsuka Pharmaceutical pun mengunjungi tempat pengecer langganannya. tapi ditolak karena penjual merasa bingung bagaimana caranya untuk menjual kepada konsumen dan rasanya yang kurang enak. ternyata tidak hanya kepala marketing, tetapi seluruh staf juga mengalami hal yang sama.

strategi pemasaran pun di coba dengan menjual POCARI SWEAT di event-event, tapi hasilnya pun nihil. karena rasanya yang aneh, penjualan pocari sweat menurun. pada saat itu akhirnya Presiden Otsuka Pharmaceutical Akihiko Otsuka mengambil keputusan yang sangat besar, yaitu dengan membagikan produk POCARI SWEAT secara gratis. dengan membagikan secara tak terbatas.





Sejarah ke 5

POCARI SWEAT terasa paling enak ketika diminum saat berkeringat,
setelah tim marketing menentukan target, dimulailah proses pembagian bagi-bagi gratis POCARI SWEAT besar-besaran di seluruh jepang.

bukan hanya menawarkan saja, tapi dijelaskan secara detail cara kerja minuman kesehatan pocari sweat ini. pocari sweat dibagikan kepada setiap orang yang berkeringat, karena POCARI SWEAT adalah minuman pengganti ion tubuh.

pembagian POCARI SWEAT terus dilakukan walaupun perusahaan mengalami kerugian yang besar, tapi Presiden Otsuka Pharmaceutical Akihiko Otsuka tetap yakin dan teguh dan percaya pada produk yang dikembangkannya akan menjadi produk yang laku terjual di jepang sampai di 16 negara termasuk indonesia.




Kenapa Kita Perlu POCARI SWEAT:

1. POCARI SWEAT dibuat berdasarkan penelitian ilmiah, sehingga komposisinya terukur dan mirip dengan cairan tubuh. hal ini juga yang menyebabkan POCARI SWEAT dapat cepat di serap oleh tubuh daripada air biasa.

2. Karena cepat diserap oleh tubuh POCARI SWEAT cepat menggantikan cairan tubuh yang hilang.

3. POCARI SWEAT tidak mengandung pengawet, pemanis buatan, soda ataupun kafein, sehingga aman untuk dikonsumsi.



You Might Also Like

0 comments