Perpanjang SIM Mudah dan Cepat Walau Beda Daerah
7:55 PMSource : Image Google.com |
Perpanjangan SIM di jaman sekarang, khususnya sekarang tahun 2020,
dimana saat ini Pandemi virus covid19, dan posisi kita sendiri sekarang tidak sesuai KTP. Bikin Galau Segalaunya.
Sedikit Cerita Kenapa Galau Soal Perpanjang SIM ini,
Jd cerita awalnya gw sudah Punya SIM yang dibuat di daerah dengan KTP daerah gw. ketika SIM ini mau Expired, dan Gw mau perpajang, gw gak bisa Langsung perpanjang Karena KTP gw sudah Pindah ke KTP Jakarta.
untuk Perpanjangan SIM waktu itu gw harus mengurus beberapa dokumen untuk informasi perpindahan SIM tersebut. karena gw gak mau nyusahin orang tua gw untuk ngurusin berkas, jadilah gw gak perpanjang SIM gw melainkan buat SIM baru di Jakarta dengan KTP jakarta.
Proses Bikin SIMnya, Lumayan yaa..., gw tes tertulis sebanyak 4 kali :D dan tes Praktek hanya sekali dan Lulus.
Nah.. skg SIM gw akan expired lagi. Dan posisi gw sendiri gak di jakarta tapi di daerah. Kebalikannya.dan untuk masuk pulang ke Jakarta sekarang Susah Karena Masih PSBB akibat dari Pandemi Covid19.
cari informasi apakah bisa perpanjangan SIM walaupun beda daerah Domisi dengan KTP. tapi karena penasarannya gw pilih tanya langsung Jadinya hari Rabu 3 Juni 2020 gw pergi ke Polres di daerah gw.
Datang Ke Polres hanya niat awalnya mau nanya-nanya ajah, dan ternyata BISA urus perpanjang SIM walaupun posisi kita gak sesuai daerah.
Syarat yang diperlukan untuk perpanjang sim:
- Fotokopi Ektp
- SIM lama
- Formulir Pendaftaran
Setelah berkas lengkap, formulir sudah dilengkapi selanjutnya berkas dicheck oleh petugasnya, selanjutnya proses pembayaran.
Setelah proses pembayaran perpanjangan SIM selesai proses selanjutnya Photo, Cap 5 jari kanan dan kiri dan tandatangan.
Selanjutnya tunggu di panggil dan kartu SIM selesai.
Finally, Akhirnya gw gak perlu Galau-Galau lagi karena SIM gw sudah selesai di perpanjang. pulang Ke Jakartanya Bisa Kapan-Kapan.
Salam,
Utien
0 comments